Polda Bali – Polres Klungkung,sebagai petugas Bhabinkamtibmas memiliki kewajiban untuk selalu turun ditengah-tengah masyarakat.
Pada hari Selasa, 01 Desember 2020pukul 11.00 wita Bhabinkamtibmas desa Pikat Aiptu I Ketut Karda melaksanakan sambang di Br Intaran buug desa pikat bertatap muka dengan masyarakat umum a/n: Ni Wayan Mariani dalam situasi masa pandemi serta cuaca hujan yang sudah berlangsung dari pagi,disampaikan himbauan untuk diteruskan kewarga dengan cuaca yg tidak bagus ini agar warga mewaspadai penyebaran penyakit seperti demam berdarah dan juga tetap melaksanakan protokol kesehatan dalam melaksanakan kegiatan sehingga warga tetap dalam keadaan aman dan terbebas dari paparan virus.
Sesuai dengan arahan dari bapak Kapolsek Dawan AKP I PT RAKA WIRATMA S.H, menyampaikan kepada seluruh personil agar senantiasa turun di tengah tengah masyarakat untuk mengantisipasi setiap ambang gangguan yang dapat memicu gangguan kamtibmas sehingga situasi desa tetap dalam keadaan aman dan kondusif.